Mari Belajar Sehati dan Berbagi Kasih
Natal Seminari Bethel Jakarta [STTBI] dilaksanakan Kampus Seminari, Jl. Petamburan, Jakarta-Pusat [Jumat, 13/12]. Pembicara adalah Pdt. Wiryohadi, MTh.
Nats utama adalah Yohanes 3:16. "Natal adalah refleksi yang sehati, setiap problem di mata Tuhan ada Kasih Karunia," ujarnya ketika mengawali kotbahnya. Lebih lanjut ia menghimbau agar semua belajar sehati dan berbagi kasih. Menurutnya Natal adalah memberi terbaik, seperti Maria memberikan kandungannya. Yusuf sang suami memberikan rasa egonya.
Nats lainnya adalah Lukas 1:37-38 "Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil.1:38 Kata Maria: "Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataanmu itu." Lalu malaikat itu meninggalkan dia.dan Matius. 25:35-39 "Sebab ketika Aku lapar, kamu memberi Aku makan; ketika Aku haus, kamu memberi Aku minum; ketika Aku seorang asing, kamu memberi Aku tumpangan;.....".
Diakhir kotbahnya, Pdt. Wiryohadi, MTh memutarkan video Pesta Rakyat IV yang digelar gerejanya beberapa waktu lalu. Selain itu, ada video pemberdayaan kaum marginal yang pernah terlibat kriminal dan kemudian ia himpun menjadi tenaga Satuan Pengamanan [Satpam].